Catatan Setyo

Sebuah catatan warna-warni kehidupan


Minggu, 18 Desember 2011
by Setyo
2 Comments

Kejujuaran, kerja keras dan kesederhanaan

Aku adalah seorang pemuda yang lahir dan tumbuh di tengah-tengah keluarga sederhana. Kesederhanaan menjadi guru yang luar biasa yang mampu mengajarkan aku untuk tetap hidup apa adanya dan melakukan sebaik mungkin yang dapat aku lakukan. Sebagai makhluk sosial aku juga bersosialisasi dengan orang lain disekitar aku. Banyak tipe orang yang aku temui selama ini dan semuanya berbeda-beda. Ada beberapa orang yang aku sukai namun ada pula yang tidak. Tapi itulah dunia, indah karena berbeda.

Hidup nge-kos untuk menuntut ilmu mengharuskan aku harus bekerja keras menyelesaikan studi aku saat ini. Beragam cara aku lakukan untuk menyelesaikan studi aku dengan baik meskipun aku belum mampu hidup mandiri.

Aku yang terbiasa hidup di desa kini harus hidup di kota yang penuh dengan tanda tanya. Ya tanda tanya. Aku sebut sebagai sebuah tanda tanya karena banyak hal yang belum aku mengerti dengan kota besar. Kota yang penuh dengan pendatang dari luar daerah, luar propinsi bahkan ada pula yang datang dari luar negeri. Inilah kehidupan dikota yang benar-benar berbeda.

Minggu, 25 September 2011
by Setyo
0 Comments

Cascading Style Sheets (CSS)

Cascading Style Sheets (CSS) secara sederhana dapat didefinisikan sebagai style yang mendefinisikan cara untuk menampilkan elemen-elemen HTML. CSS dapat ditulis langsung dalam halaman html atau dipisahkan dari file html.
Dengan adanya CSS ini kita dapat mengubah tampilan html yang monoton menjadi html yang lebih menarik. File CSS dimaksudkan untuk memformat dokumen html yang kita buat, karena html tidak pernah dimaksudkan untuk berisa tag untuk memformat dokumen.
CSS biasanya disimpan dalam file CSS eksternal. Hal ini memungkinkan kita untuk mengubah tampilan halaman web dengan mudah hanya dengan cara mengedit satu file saja. Dengan cara ini akan lebih menghemat resource yang ada.

Sabtu, 10 September 2011
by Setyo
0 Comments

4 Tahun yang Lalu

Ada apa dengan 4 tahun yang lalu? Sungguh cepat waktu berlalu. Teringat pertama kali aku menginjakkan kaki di kota Pendidikan ini,, eeh bukan pertama kali, dulu pernah 1 kali waktu masih SMP.

Waktu itu aku berangkat pagi-pagi habis shalat subuh tepat, diantar bapak menuju ke Banyumas. Ya dari sanalah aku berangkat sendiri. Tidak ada gambaran jelas tentang kota Jogja. Bus ekonomi menjadi pilihan pertama dan utama waktu itu, karena tarifnya relatif murah. Waktu itu sekitar Rp. 21.000. Singkat cerita, sekitar 5 jam perjalanan akhirnya sampai juga di Jogja. Harap maklum, yang namanya bus ekonomi pasti banyak ngetem ( menunggu penumpang semaunya sendiri ). Bingung waktu itu, tengok kanan-kiri tidak tahu arah. Kemudian aku putuskan untuk naik ke lantai 2 - ruang tunggu sambil istirahat sejenak. Kemudian aku turun dan naik bus no 7.
-----
Ternyata seperti ini rasanya ke Jogja sendirian. Tibalah di perempatan Gejayan, kemudian aku turun dari bus. Tampak dari seberang jalan sebuah spanduk besar PTS yang saya tuju kurang lebih 1 KM lagi. Singkat cerita sampailah aku di STMIK AMIKOM Yogyakarta. Kemudian masuk ke dalam kampus Ungu itu, dan memang benar-benar Ungu, karena sebagian besar warna cat kampus ini adalah ungu.
-----
Sambil menghela nafas, aku mencari toilet untuk sekedar membasuh muka karena pada waktu itu cukup panas. Tengok sana tengok sini akhirnya aku tahu letak toilet. Saat akan masuk, aku melihat seorang wanita keluar dari toilet. Heran pikirku, kemudian aku melihat samping kiri kanan ternyata itu adalah toilet wanita. Langsung aku keluar dengan malu, di depan banyak orang, karena sebagian besar calon MaBa memperhatikanku. Untung saja toilet di sana seperti toilet / kamar mandi rumahan.

Itulah kejadian yang paling aku ingat saat pertama kalinya menginjakkan kaki di Kampus Ungu. Kejadian yang lucu dan memalukan jika diingat.. hee hee
----
Singkat cerita setelah selesai mengurusi pendaftaran kuliah, aku pulang. Main nekat saja, aku langsung naik bus tanpa tahu tujuan yang jelas dari bus itu. Lama aku naik bus itu, ternyata aku tersesat. Kata bapak supir yang ramah waktu itu menunjukkan bus yang tepat menuju terminal. Beberapa jam keliling kota karena tersesat. Tapi tak mengapa, ini akan menjadi sebuah kenangan bagiku.
-----

Sekarang tahun 2011, jika mengingat kejadian waktu itu, rasanya begitu berat, penuh kesan, lucu, memalukan, pokoknya campur aduk. Sekarang ini menjadi tahun yang penting dan berarti bagi aku. Tahun ini, aku baru bisa mengambil skripsi. Satu tahun meleset dari targetku, karena aku sempat cuti selama dua semester. Tapi aku bersyukur karena Alloh telah memberikan jalan yang terbaik bagi aku, dan aku yakin inilah jalan yang terbaik yang Alloh SWT pilihkan untukku.

Sabtu, 02 Juli 2011
by Setyo
0 Comments

Latihan SQL

Pemrograman basis data, yaaaa salah satu kuliah yang harus saya tempuh semester 4 yang silam demi tambahnya pengetahuan dan selesainya pendidikanku. Dan query mau tidak mau harus bisa dikuasai.

Berikut beberapa contoh latihan soal pengenalan sintak sql dan jawabannya, semoga bermanfaat.

Menampilkan nama nasabah dan alamat nasabah pada satu kolom (menggabungkan dua kolom nama dan alamat nasabah).
-> select nama_nasabah + Alamat_nasabah as "Nasabah" from nasabah

Menampilkan semua yang ada di table rekening yang hanya memiliki kode cabang BRUM dan BRUL.
-> select * from rekening where kode_cabang IN ('BRUM','BRUL')


by Setyo
0 Comments

Kasih Itu Bukan Kasih Atau Memang Kasih Itu Kasih

Entah harus mulai dari mana aku mulai, semua berawal dari empat tahun yang lalu. Saat semua masih jelas antara yang hitam dan putih, antara cinta dan kasih, antara persahabatan dan persaudaraan. Keduanya tidak dapat dipisahkan.

Dalamku. Bingung dan bimbang, kemudian aku minta petunjuk-Nya di malam itu, beberapa kali aku minta untuk mendapatkan keteguhan hati. Keteguhan hati yang mampu membuat diri ini tegar. Tegar untuk mencoba dan menerima segala keputusan.

Saat itu tiba, ketika aku tahu bahwa kasih itu tak lagi sendiri, Kasih itu telah berikrar. Ikrar yang terus dijaga demi keutuhan kasih.
Kemudian kuhela nafas ini, hhmm. Mungkin bukan Kasih ini..

Hingga saat ini, aku hanya bisa berdoa
Ya Allah, aku mencintainya. Jika memang dia bukan jodohku, Hamba mohon, berikan cintaku ini kepada Kasih yang Engkau takdirkan sebagai pendamping hidupku. Pendamping hidup yang baik untukku, dan aku baik untuknya, yang baik agama dan pengamalannya, yang baik keturunannya. Yang baik ....
Namun jika Engkau berkehendak lain, maka Engkau Maha Tahu yang terbaik bagi hamba,,
Dan bimbinglah hati ini untuk ikhlas menerima segala keputusan-Mu karena Engkau Cinta hamba,
Bantulah hamba untuk tetap menjaga cinta kepada-Mu Ya Allah..
Dan bantulah hamba untuk menjaga iman hamba,
Dan luruskan hati ini dalam melangkah di dunia ini,
Ampuni hamba Ya Rabb...

Minggu, 22 Mei 2011
by Setyo
0 Comments

Pengenalan PHP

Catatan kali ini akan membahas pengenalan PHP yang saya dapatkan, berikut catatan singkat yang dapat saya rangkum.

PHP adalah bahasa scripting yang menyatu dengan HTML dan dijalankan pada server side. Artinya semua sintaks yang kita berikan sepenuhnya dijalankan pada server sedangkan yang dikirimkan ke browser hanya hasilnya saja.
  • PHP : Hypertext Preprocessor
  • PHP adalah sebuah bahasa pemrograman yang berjalan pada sisi server
  • PHP mendukung banyak sekali database, antara lain MySQL, Informix, Oracle, Sybase, Solid, PostgreSQL, Generic ODBC, dan lainnya
  • PHP open source
  • PHP gratis untuk di download dan diguanakan untuk berbagai keperluan
Selain itu file PHP bisa berisikan text, skrip HTML serta skrip yang lain. Jika dijalankan pada browser tampak seperti script HTML biasa. Untuk dapat mengenali file yang dijalankan adalah file php atau bukan dapat dilihat dari ekstensi atau isi script. Ekstensi yang sering digunakan adalah ".php", ".php3", atau ".phtml"