Catatan Setyo

Sebuah catatan warna-warni kehidupan


Jumat, 02 Juli 2010
by Setyo
1 comment

Tahap - tahap Kegiatan Statistik

Tahap - tahap kegiatan statistik
- Collection of Data
- Organization of Data
- Presentation of Data
- Analysis of Data
- Interpretation of Data

Pengumpulan Data:
- Sensus
yaitu mengumpulkan seluruh data / populasinya
- Sampel
yaitu mengumpulkan sebagian data saja

Penyusunan Data
Tahap - tahap penyusunan data
- Editing
yaitu mendeteksi kemungkinan adanya kesalahan atau ketidakkonsistenan data
- Classify
yaitu pengelompokan data sesuai dengan sifat-sifat yang dimiliki oleh data
- Tabulation
yaitu pengelompokan data sesuai dengan sifat-sifat yang telah ditentukan dalam susunan kolom-kolom dan baris-baris, sehingga mudah untuk ditarik kesimpulan.

Presentasi Data
yaitu kegiatan agar data mudah untuk dibaca dan bisa dilihat secara visual, maka dibuat dalam bentuk tabel, grafik atau diagram.

Analisa Data
yaitu kegiatan untuk mengetahui karakteristik data, dengan menggunakan metode statistik, seperti rata-rata, deviasi standar, ataupun regresi.

Interpretasi Data
yaitu kegiatan untuk mengambil suatu kesimpulan yang benar.


by Setyo
0 Comments

Pengantar statistik

Statistik berasal dari kata "status", bahasa Yunani yang berarti state (keadaan). Istilah statistik dikemukakan oleh Gottfried Achenwall (1719-1772)

Statistik sendiri dapat diartikan sebagai suatu studi / ilmu yang mempelajari bagaimana mengumpulkan data, mengolah data, kemudian menganalisa data tersebut, dan kemudian dapat diperoleh suatu kesimpulan / keputusan yang berkaitan dengan data tersebut.

DATA
mempunyai arti kumpulan nilai dari suatu obyek, misalnya data mengenai volume penjualan setiap bulan selama dua tahun.

Secara garis besar data dapat dibagi menjadi
- Data primer
- Data sekunder
- Data kualitatif
- Data kuantitatif
- Data diskrit
- Data kontinyu

Untuk mendapatkan data yang dibutuhkan, diperlukan sebuah metode pengumpulan data. Adapun metode pengumpulan data primer yaitu melalui
- wawancara
- koresponden
- kuisioner

Beberapa sumber data sekunder
- published source (dipublikasikan)
contoh : publikasi hasil penelitian
- unpublished source (tidak dipublikasikan)
contoh : arsip pemerintah